Lokasi saat ini:BetFoodie Lidah Indonesia > Resep
Kemendag: Perlakuan udang terkontaminasi radioaktif dibahas intensif
BetFoodie Lidah Indonesia2025-11-07 13:53:04【Resep】519 orang sudah membaca
PerkenalanSekretaris Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional Kementerian Perdagangan Arief Wibisono di Bandung, Ju

Bandung (ANTARA) - Kementerian Perdagangan (Kemendag) mengungkapkan perlakuan selanjutnya terhadap udang yang diduga terkontaminasi radioaktif Cesium-137 (Cs-137) yang dikembalikan dengan beberapa di antaranya telah sampai di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta, tengah dibahas secara intensif.
"Itu sedang dibahas oleh Satgas Cs-137 nanti perlakuannya seperti apa pada udang tersebut," kata Sekretaris Ditjen Pengembangan Ekspor Nasional Kemendag Arief Wibisono di Bandung, Jumat.
Arief menyebutkan kewenangan perlakuan udang tersebut memang ada di Bea Cukai mengingat barang tersebut telah diekspor, namun menurutnya terkait perlakuan selanjutnya terhadap komoditas tersebut ada beberapa opsi.
"Prinsipnya barang itu bisa diperlakukan beberapa hal, salah satunya adalah bisa dimusnahkan atau bisa dimasukkan tapi dengan persyaratan tertentu. Tapi itu nanti akan diputuskan tentunya di Satgas Cs-137 terhadap barang yang dikembalikan itu nanti mau diapakan," ujarnya.
Baca juga: Satgas dekontaminasi serenngak 10 lokasi cemaran Cs-137 di Cikande
Lebih lanjut, Arief mengangakan adanya Satgas Cs-137 ini untuk menambah kekuatan dalam melakukan pengawasan ketat yang selama ini telah dilakukan dengan kolaborasi antara pemerintah pusat, pemerintah daerah, Badan Karantina dan Bea Cukai untuk memastikan baik secara dokumen maupun secara persyaratan kesehatan agar terpenuhi standar internasional.
"Jadi ini kita bersama-sama saat ini juga sudah ada Satgas yang tentunya untuk mengawasi dan menjaga supaya produk-produk kita itu memenuhi standar dan persyaratan, baik di dalam negeri maupun internasional. Kita memastikan karena pangsa produk kita tadi, khususnya udang itu luar biasa besar di luar negeri," ucapnya.
Terkait potensi paparan radioaktif Cesium-137 (Cs-137) di lokasi selain kawasan industri Cikande, Banten, masih terus dibahas intensif di Satgas Cs-137 terkait daerah yang mungkin terkontaminasi.
"Karena tentu itu perlu ada uji lab dan lain sebagainya ada proses lah, karena kawasan industri kan banyak banget. Tentu satgas akan memastikan perlindungan bagi konsumen," katanya.
12Tampilkan SemuaSuka(7254)
Artikel Terkait
- CISDI: Cukai minuman berpemanis berpotensi tekan kasus baru diabetes
- Puluhan siswa SMP di Tulungagung Jatim keracunan MBG
- Program Makan Bergizi Gratis sasar 146 siswa SLB di Subang
- Kemendikdasmen raih penghargaan Mitra KCKR Terbaik 2024
- Polda Metro Jaya tangkap sembilan tersangka penyekapan di Tangsel
- Pemprov Lampung pantau berkala penerapan SOP dapur SPPG MBG
- Satgas MBG Banjar: Olah menu sesuai petunjuk guna cegah keracunan
- Bupati Banyumas: Gebyar Pendidikan Non
- Riset: Mayoritas responden akui MBG ringankan beban keluarga RI
- Pemprov Lampung pantau berkala penerapan SOP dapur SPPG MBG
Resep Populer
Rekomendasi

Undip canangkan gerakan "zero waste" lewat daur ulang sampah

Mendagri minta pemda kendalikan harga pangan penyumbang inflasi

Mendagri minta pemda kendalikan harga pangan penyumbang inflasi

PTSI fasilitasi sertifikasi halal gratis bagi pelaku usaha kecil

Kondisi cuaca di Jakarta masih normal

Anggota DPR usul bentuk tim pemeriksa pastikan MBG aman

Satgas MBG Banyuasin pastikan menu sesuai dengan kebutuhan gizi

Mendag: TEI 2025 catat 8.045 pembeli dari 130 negara